BERPIKIR ALJABAR MAHASISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH BERDASARKAN TAKSONOMI SOLO DITINJAU DARI KEMAMPUAN MATEMATIKA

Main Article Content

Siti Napfiah

Abstract

Penelitian ditujukan untuk mendeskripsikan profil berpikir aljabar mahasiswa dalam menyelesaikan masalah berdasarkan taksonomi SOLO ditinjau dari perbedaan kemampuan matematika. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berpikir aljabar mahasiswa berkemampuan tinggi dalam menyelesaikan masalah pada komponen pola mencapai level extended abstract dengan mengenali contoh pola bilangan kemudian membuat soal yang berkaitan dengan pola di luar pengetahuan yang diasumsikan dan menggeneralisasikan pola tersebut, pada komponen variabel mencapai level relational dengan cara membuat hubungan di antara hasil bilangan yang telah disubstitusikan ke dalam bentuk aljabar, pertidaksamaan dan persamaan yang diberikan. Berpikir aljabar mahasiswa berkemampuan sedang dalam menyelesaikan masalah yaitu pada komponen pola mencapai level unistructural dalam menemukan suku tertentu dari pola yang diberikan dengan menggunakan satu penggal informasi dari data yaitu mengenal hubungan antara nilai suku dari pola yang diketahui tetapi tidak menggunakan hubungan untuk menemukan nilai suku yang lebih tinggi dan menggeneralisasikan pola yang diberikan, pada komponen variabel mencapai level multistructural dengan mensubstitusikan beberapa bilangan pada bentuk aljabar, persamaan, dan pertidaksamaan tetapi tidak dapat membuat hubungan diantara hasil substitusi tersebut. Berpikir aljabar mahasiswa berkemampuan rendah dalam menyelesaikan masalah yaitu untuk komponen pola pada level prestructural karena menggunakan informasi yang tidak relevan dan untuk komponen variabel pada level unistructural dengan menggunakan satu bilangan tertentu

Article Details

How to Cite
Napfiah, S. (2016). BERPIKIR ALJABAR MAHASISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH BERDASARKAN TAKSONOMI SOLO DITINJAU DARI KEMAMPUAN MATEMATIKA. Kalamatika: Jurnal Pendidikan Matematika, 1(2), 171-182. https://doi.org/10.22236/KALAMATIKA.vol1no2.2016pp171-182
Section
Article

References

Cai, Jinfa & Moyer, J.C. (2007). Developing Algebraic Thinking in Earlier Grades: Some Insights from International Comparative Studies. Online. (http://www.math.udel.edu/LIECAL/papers/YearbookCaiMoyer29_final_.pdf, diakses tanggal 7 Desember 2012).

Chick, H. (1998). Cognition in the Formal Modes: Research Mathematics and the SOLO Taxonomy. Mathematics Education Research Journal, 10(2), 4–26.

Gagnon, J.C. dan Maccini, P. (2001). “Preparing Students with Disabilities for Algebra”. Teaching Exceptional Children. Vol. 34, No. 1, pp. 8-15.

Hamdani, A.S. (2009). Pengembangan Sistem Evaluasi Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Berbasis Taksonomi SOLO. Vol. 01, No.01, Juni 2009 ISSN 2085-3033.

Kamol, Natcha dan Piyavadee Wongyai. (2003). A Framework in Characterizing
Lower Secondary School Students’ Algebraic Thinking. (https://pipl.com/directory/name/Kamol/180/, diakses tanggal 2 Desember 2012).

Kamol, Natcha. (2005). “A Framework in Characterizing Lower Secondary School Students’ Algebraic Thinking”. Doctoral Dissertation, Srinakharinwirot University.

Kamol, Natcha dan Yeap Ban Har.____. “Upper Primary School Students’ Algebraic Thinking”. In L. Sparrow, B. Kissane, and C. Hurst (Eds.), Shaping the future of mathematics education: Proceedings of the 33 rd annual conference of the Mathematics Education Research Group of Australasia. Fremantle, Australia: MERGA.

Kieran, Carolyn. (2004). Algebraic Thinking in the Eerly Grades: What is it?. The Mathematics Educator. Reston, VA: National Council of Teacher Mathematics. Vol. 8, No. 1, pp. 139 – 151.

Kriegler, Shelley. (2008). Just What is Algebraic Thinking? Submitted for Algebraic Concepts in the Middle School A special edition of Mathematics Teaching in the Middle School. Online. (http://www.mathandteaching.org/mathlinks/downloads/articles-01-kriegler.pdf, diakses tanggal 7 Desember 2012).

Linsell, Chris. (2008). Early Algebraic Thinking: Links to Numeracy. Wellington, New Zealand: TLRI website (www.tlri.org.nz)

Moila, Mathomo M. (2006). “The Use of Educational Technology in Mathematics Teaching and Learning: An Investigation of a South African Rural Secondary School”. Doctoral Dissertation, University of Pretoria.

Moleong, Lexy J. (2010). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Rosda.

Ratumanan, Tanwey G. dan Theresia Laurens. (2011). Penilaian Hasil Belajar pada Tingkat Satuan Pendidikan. Surabaya: Unesa University Press.

Sugiyono. (2012). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.